Kunjungan Sekolah Menengah Atas Negeri 28 Jakarta

Written by Administrator

There are no translations available.

sma 28 jkt

Bandung, 17 Januari 2011, Program Studi Kimia FMIPA ITB menerima kunjungan Sekolah Menengah Atas Negeri 28 Jakarta. Rombongan terdiri atas 5 guru pendamping dan 24 siswa kelas XI IPA 5.

Maksud dan tujuan dari kunjungan tersebut adalah untuk memberikan pengalaman kepada siswa/siswi dan memperkaya pengetahuan mereka agar dapat mengaplikasikannya dalam proses belajar serta menumbuhkan minat belajar yang tinggi kepada siswa/siswi.

Kunjungan tersebut diterima Anggota Tim Humas FMIPA Dr. Deana Wahyuningrum didampingi Dr. Muhammad Ali Zulfikar Ketua Laboratorium Analitik dan salah satu Alumni Sekolah Menengah Atas Negeri 28 Jakarta yang saat ini menjadi staf pengajar di Program Studi Teknik Perminyakan Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM) ITB.

Pada kunjungan tersebut siswa dikenalkan sekilas tentang sejarah ITB, FMIPA dan Prodi Fisika secara umum. Kemudian dilanjutkan dengan pemaparan secara khusus materi Program Studi Kimia Khususnya tentang Program Studi S1, dimulai dari saat siswa diterima di ITB, kuliah pada jenjang Tingkat Pertama Bersama, kemudian dilanjutkan dengan penjurusan dan kurikulum atau sks yang wajib diambil tiap semester serta mata kuliah pilihan. Dikenalkan juga beberapa program menarik yang antara lain program Fast Track, Degree Program dan Honors Program. Siswa dan siswi tersebut juga dikenalkan dengan beberapa alat instrumentasi yang digunakan untuk pengujian dan penelitian.

Secara khusus juga dijelaskan oleh Ketua Laboratorium Analitik yaitu bagaimana menganalisa sebuah sampel limbah atau logam dengan menggunakan peralatan AAS.

Dalam acara tersebut juga dialokasikan waktu untuk tanya jawab atas pemaparan yang disampaikan. Setelah sesi tanya jawab, acara ditutup dengan serahterima cindera mata antara Dr. Deana Wahyuningrum dan salah satu guru pendamping Sekolah Menengah Atas Negeri 28 Jakarta. Acara diakhiri dengan kunjungan ke beberapa laboratorium di Program Studi Kimia didampingi beberapa mahasiswa dari Himpunan Amisca ITB. (bagyo)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *